Sekitar 195 orang yang terdiri atas pelajar dan masyarakat umum mengikuti vaksinasi di SMA Negeri 10 Pinrang, Kamis (23/9/2021).
Vaksinasi yang digelar Tim Satuan Tugas (SATGAS) percepatan pengendalian dan penanganan COVID-19 ini melibatkan belasan Tenaga Kesehatan (Nakes) Puskesmas Lanrisang.
Kuota vaksinasi sebanyak 200 dosis, digunakan untuk 95 pelajar SMA 10 Pinrang yang belum ikut vaksinasi, dan sisanya untuk masyarakat umum.
Terlihat siswa dan masyarakat sangat antusiasme untuk mengikuti vaksinasi. Pihak TNI-Polri pun mengaprsesiasi, tenaga kesehatan (nakes) dan pihak sekolah yang bersedia memberikan tempatnya untuk pelaksanaan vaksinasi ini.
dr. Sudaeri Abbas selaku dokter yang menangani vaksinasi di SMA Negeri 10 Pinrang mengatakan “Di masa pandemi Covid-19 ini Vaksinasi sangat berperan penting dalam tubuh kita terutama para pelajar, tenaga kesehatan, petugas layanan publik dan Lansia karena dengan vaksinasi dapat meningkatkan kekebalan tubuh dalam melawan virus serta mengurangi resiko penyakit dengan gejala berat”
dr. Sudaeri Abbas juga menambah
“Jenis vaksin yang dipakai disekolah saat ini adalah vaksin sinovac/coronovac yang digunakan dari bahan baku virus yang mati lalu di olah, dan untuk pemberian vaksinasi selanjutnya (dosis ke 2) akan dilaksanakan 28 hari setelah pemberian vaksin dosis 1, yakni tanggal 21 Oktober 2021”
“Pihak sekolah mengapresiasi adanya kegiatan ini karena mempermudah akses siswa dan masyarakat untuk vaksin serta berharap pandemi ini cepat berlalu sehingga kita semua bisa beraktivitas normal kembali”
Ungkap Muhammad Jafar, S.Pd selaku Kepala Sekolah SMAN 10 Pinrang
Adapun Pesan dan Kesan salah satu siswa penerima vaksinasi di SMA 10 Pinrang ini
“Waktu disuntik tidak terasa apa-apa tapi setelah 2-3 jam agak pegal sedikit” Ia juga menambahkan “Untuk pelajar/masyarakat yang belum ikut vaksinasi agar tidak kaget jika ingin dilakukan vaksinasi kare ditakutkan hipertensi, Sarapan sebelum di vaksin, dan Perbanyak istirahat setelah vaksin.
Ujar Muh Yasim Alfriansyah ( Siswa SMA 10 Pinrang )